Daily IDC
SEDEKAH JUM’AT: Berbagi Kebahagian Bersama Santri Yatim & Dhuafa di Pelosok Muara Gembong
BEKASI, Infaq Dakwah Center (IDC) - Melalui Program Sedekah Jumat IDC, Kali ini team relawan menyambangi salah satu pondok pesantren yatim dan dhuafa Fastabiqul Khairot yang berlokasi di kampung sungai labuh desa pantai harapanjaya kecamatan muara gembong bekasi. pesantren yang menampung santri yatim dan Dhuafa dengan gratis alias tidak di pungut biaya sama sekali bahkan untuk kebutuhan sekolah, makan dan kebutuhan hajat hidup di tanggung oleh pondok.
Untuk menuju lokasi team relawan IDC harus menyusuri jalan yang hanya muat dilalui satu mobil di pinggir sungai labuh dan setelah sampai di ujung jalan relawan harus menggunakan Getek atau rakit yang disusun menggunakan balok-balok kayu dan di tarik manual menggunakan tenaga manusia. Pondok Pesantren Yatim dan Dhuafa Fastabiqul Khairot yang berada di pelosok muara gembong lokasi nya berada di antara pertemuan sungai dan hanya berjarak sekitar 1 Km lagi menuju bibir pantai.
Jum’at (13/11/2020) Setiba di lokasi, team relawan IDC yang membawa 100 nasi box sudah di sambut oleh para santri yang sejak selesai sholat jumat sudah menunggu kedatangan team, dan segera menurunkan jamuan makan siang untuk di bawa ke aula pondok pesantren untuk segera di nikmati. Kebahagian para santri terlihat ketika mereka menikmati jamuan makan siang dari program sedekah jumat IDC yang di amanahkan oleh para donatur kepada Yayasan Infaq Dakwah Center untuk di salurkan kepada kaum muslimin yang membutuhkan.
Pentingnya Memberi, Karena Setiap Kebaikan Adalah Sedekah
هَلْجَزَآءُالْإِحْسٰنِإِلَّاالْإِحْسٰنُ
“Tidak ada balasan untuk kebaikan selain kebaikan (pula).” (QS. Ar-Rahman 55: Ayat 60)
Yakni tiadalah balasan orang yang berbuat kebaikan di dunia, melainkan akan memperoleh kebaikan pula di akhiratnya. Seperti juga yang disebutkan dalam ayat lain melalui firman-Nya:
لِلَّذِينَاَحْسَنُواالْحُسْنَىوَزِيَادَةٌ
“Bagi orang yang berbuat baik, ada pahala yang terbaik (surga) dan tambahannya.” (Yunus: 26)
Program sedekah Jumat IDC berbagi kebahagiaan ini di apresiasi oleh pihak pondok pesantren, Ustadz Ahmmad Munawar S. Pd.I. selaku ketua Yayasan Pondok Pesantren Fastabiqul Khairot menyampaikan ucapan terimakasih kepada relawan IDC yang sudah memberikan makanan siap saji.
...“Tidak ada balasan kebaikan kecuali kebaikan itu sendiri”...
"Kami mengucapkan banyak terimakasih kepada IDC, Di hari Jum’at yang mulai ini Alhamdulillah di jamu makan siangnya oleh IDC, mudah-mudahan segala kebaikannnya amal ibadahnya senantiasa di lipat gandakan oleh Allah SWT. Dan selalu Diberikan barokah, nikmat sehat, dan barokah panjang umur dan murah rezeki untuk seluruh tim relawan IDC dan para donatur senantiasa selalu dapat menebar kebaikan dimanapun berada, dan juga mudah-mudahan dari setiap kebaikan ini di lipat ganda amal ibadah, karena setiap amal ibadah kebaikan itu kata Allah dalam dalam Al-Quran : “Tidak ada balasan kebaikan kecuali kebaikan itu sendiri” tutur beliau.
Usai membagikan jamuan makan siang relawan IDC bersama santri sedikit mengisi waktu luang dengan bermain panggal, terlihat kebahagian walaupun dengan keadaan sederhana dari para santri, selain itu relawan IDC juga ikut menjaring ikan di pinggir sungai dengan menggunakan jala raksasa yang di kaitkan ke empat tiang bambu menggunakan tali di empat sisi, dan hasil ikan yang di dapat di manfaatkan untuk kebutuhan makan para santri. Sampai memasuki waktu sholat ashar, relawan dan para santri bersiap untuk memunaikan sholat berjamaah.
PROGRAM SEDEKAH JUMAT, PENUH BERKAH DAN MANFAAT
Mari perbanyak sedekah di hari Jum'at, Hanya dengan sedekah Rp 15.000 rupiah Kita raih keberkahan dan pahala yang berlipat ganda.
Sedekah anda akan menambah jumlah paket makanan yang disiapkan sehingga otomatis akan bertambah pula jumlah penerima manfaat.
Semakin banyak infaq yang kami terima, Insya Alloh semakin banyak pula saudara kita yang diringankan bebannya, setidaknya bisa makan siang hari ini dan menghilangkan rasa lapar kaum muslimin.
Ayo Bantu, Berbagi makanan siap saji setiap hari Jum'at..!!
Dari ‘Ali radhiyallahu ‘anhu, ia berkata, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
إِنَّفِىالْجَنَّةِغُرَفًاتُرَىظُهُورُهَامِنْبُطُونِهَاوَبُطُونُهَامِنْظُهُورِهَا. فَقَامَأَعْرَابِىٌّفَقَالَلِمَنْهِىَيَارَسُولَاللَّهِقَالَلِمَنْأَطَابَالْكَلاَمَوَأَطْعَمَالطَّعَامَوَأَدَامَالصِّيَامَوَصَلَّىلِلَّهِبِاللَّيْلِوَالنَّاسُنِيَامٌ
“Sesungguhnya di surga terdapat kamar-kamar yang mana bagian luarnya terlihat dari bagian dalam dan bagian dalamnya terlihat dari bagian luarnya.” Lantas seorang arab baduwi berdiri sambil berkata, “Bagi siapakah kamar-kamar itu diperuntukkan wahai Rasululullah?” Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menjawab, “Untuk orang yang berkata benar, yang memberi makan, dan yang senantiasa berpuasa dan shalat pada malam hari di waktu manusia pada tidur.” (HR. Tirmidzi).
Mari perbanyak bersedekah di hari Jum'at, bagi kaum Muslimin yang ingin berpartisipasi dalam PROGRAM SEDEKAH JUM'AT, bisa menyalurkan melalui IDC:
- Bank Muamalat, No.Rek: 34.7000.3005 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank BNI Syariah, No.Rek: 293.985.605 a.n: Infaq Dakwah Center.
- Bank Mandiri Syari’ah (BSM), No.Rek: 7050.888.422 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank Bukopin Syariah, No.Rek: 880.218.4108 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank BTN Syariah, No.Rek: 712.307.1539 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank Mega Syariah, No.Rek: 1000.154.176 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank Mandiri, No.Rek: 156.000.728.7289 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank BRI, No.Rek: 0139.0100.1736.302 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank CIMB Niaga, No.Rek: 80011.6699.300 a.n Yayasan Infak Dakwah Center.
- Bank BCA, No.Rek: 631.0230.497 a.n Budi Haryanto (Bendahara IDC).
CATATAN:
- Demi kedisiplinan amanah dan untuk memudahkan penyaluran agar tidak bercampur dengan program lainnya, tambahkan nominal Rp 400 (empat ratus rupiah). Misalnya: Rp 1.000.400,- Rp 500.400,- Rp 200.400,- Rp 100.400,- 55.400,- dan seterusnya.
- Laporan penyaluran dana akan disampaikan secara online di: www.infaqDakwahCenter.com.
- Bila biaya sudah tercukupi/selesai, maka donasi dialihkan untuk program IDC lainnya.
- Info: 08122.700020 – 08567.700020
BERITA TERKAIT: